top of page

Butuh Wejangan Buat Sukses Bisnis Online? Masuk Sini Biar Tak Ceramahi

Sepertinya sekarang ini banyak sekali yang memulai usaha online ya? Entah dari mana datangnya para pebisnis ini dan kenapa mereka melakukannya. Apakah karena mereka mulai melek akan potensi pasar digital atau karena hanya ikut – ikutan? Menurut kalian gimana?

Yah apapun alasannya, sebenarnya ini bagus. Karena sedikit demi sedikit orang – orang mulai mengikuti perkembangan teknologi yang ada dan ingin memanfaatkannya. Itu positif nya. Negativenya? Banyak yang salah dalam memanfaatkan dan menggunakan teknologi ini. Stop sampai disini aja deh, soalnya bukan pembahasannya, kita kan mau ngebahas kunci sukses bisnis online bukan debat soal dampak internet.

kunci sukses bisnis online

Oke pertama coba kita perhatikan apa penyebab sebenarnya para pebisnis online banyak yang gulung tikar? Ya ga gulung tikar juga sih, maksudnya berenti di tengah jalan gitu.

Sayangnya sekarang ini dari yang saya lihat ya, kebanyakan orang memulai bisnis online itu cuma karena ikut – ikutan aja. Bukan karena kesadaran mereka akan potensi pasar yang dimiliki oleh dunia digital ini.

Walaupun mungkin terdengar wajar kalo orang ikut – ikutan dan ingin mencoba. Tapi ada yang perlu di garis bawahi disini bahwa ikut – ikutan dengan ingin mencoba itu jauh berbeda penerapannya. Orang yang ikutan ya cuma ngikutin dan berharap bisa mendapatkan hasil yang sama. Sedangkan yang ingin mencoba adalah orang yang ngikutin dan berusaha agar bisa mendapatkan hasil yang sama. Disini silahkan coba terka sendiri ya bener apa ngga nya biar ga nyasar lagi pembahasannya.

Lalu apa kunci sukses bisnis online sebenarnya?

  1. Dasar dari sebuah bisnis online adalah website. Kenapa? Karena keberhasilan kita bergantung pada persepsi dan juga tampilan situs kita. Maka dari itu penting untuk kita memaksimalkan efektifitas dari situs yang kita miliki.

  2. Setelah mengerti dan memiliki sebuah website, langkah selanjutnya tentunya adalah pemasaran. Kalian pastinya tidak berpikir bahwa setelah kalian memiliki produk dan website atau tempat mempromosikan produk kalian lalu kalian hanya tinggal mempromosikannya saja kan? Tentu tidak. Sebuah strategi yang baik dalam melakukan pemasaran merupakan langkah awal dalam mencapai kesuksesan bisnis online.

  3. Setelah kalian melakukan pemasaran apakah kalian boleh santai? Tentu tidak, karena tidak mungkin kan setelah kalian melakukan pemasaran lalu langsung ada yang beli? Konsistensi dan tekat sangat dibutuhkan disini. Jika strategi pemasaran yang dilakukan telah gagal, cari tau penyebabnya, liat bagaimana orang lain menjalankan bisnisnya. Jangan pernah berhenti dan terus berimprovisasi.

  4. Belum ada hasil? Ingin berhenti? Boleh.. tapi jangan berhenti bisnis melainkan rehat sejenak. Gunakan waktu rehat tersebut untuk belajar mengenai digital marketing. Lihat dan pelajari secara seksama.

  5. Pada akhirnya, dengan ketekunan yang kalian telah lakukan pasti akan membuahkan hasil. Karena dalam dunia bisnis, tidak ada yang namanya fifty fifty yang ada lah 60% tekat 30% keberanian dalam mengambil keputusan dan 10% belajar (ngasal ngasih angka).

Mungkin beberapa dari kalian ada yang berpikir seperti ini. Inimah bukan kunci sukses. Udah sering ini mah yang bilang begini. Ya kan? Lalu kalo udah tau kenapa masih nyari kunci sukses? Dengan kalian membaca artikel ini merupakan bukti bahwa kalian sedang mencari cara untuk bisa berhasil dan percaya atau tidak ke empat hal di atas itulah yang kalian butuhkan.

Seseorang memiliki keberhasilannya masing – masing dan mereka memiliki faktor keberhasilan yang berbeda – beda. Tapi percaya atau tidak, mereka juga turut melakukan ke empat hal diatas sebelum akhirnya mereka berhasil meraih kesuksesan.No pain no gain.


Featured Posts
Recent Posts
Search By Tags
No tags yet.
Follow Us
  • Facebook Clean
  • Twitter Clean
  • Instagram Clean
  • White YouTube Icon
  • RSS Clean
bottom of page